..dateHeader/>

Resep Membuat Puding Pelangi Nan Cantik, Manis Juga Lembut

Puding pelangi atau rainbow merupakan kudapan yang sangat nikmat dinikmati ketika bersantai apalagi bersama keluarga tercinta. Puding pelangi pada dasarnya adalah puding seperti pada umumnya hanya saja cara penyajiannya yang dibikin unik. Guna menambah daya tarik karena penampilannya yang cantik maka puding dikreasikan dengan berbagai macam variasi. Warna puding pelangi yang indah turut menggugah selera ditambah dengan aroma buah-buahan yang akan membuat siapapun berselera untuk menyantapnya.

Pada dasarnya, puding adalah istilah yang digunakan untuk hidangan penutup secara umum dimana kita tidak terbatas pada suatu bahan tertentu. Namun intinya, puding merupakan sebuah kudapan dimana bahan makanan yang berbentuk cair seperti coklat, sari buah dan lainnya disatukan dengan pati (biasanya pati jagung) atau agar-agar sehingga membentuk sebuah gumpalan.

Cara Membuat Puding Rainbow Nan Cantik, Manis Juga Lembut

Resep Membuat Puding Pelangi Nan Cantik
Ilustrasi : www.tabloidcempaka.com
Kali ini, kita akan mencoba untuk membuat rainbow pudding alias puding pelangi. Kudapan ini juga cocok untuk dijadikan menu buka puasa yang tidak lama lagi akan kita jalankan. Untuk membuatnya, kita akan menggunakan bahan baku agar-agar sebagai pengemulsi. Berikut adalah bahan-bahan yang perlu kita persiapkan.

Bahan Membuat Puding Rainbow

  1. 250 gr Gula pasir
  2. 1 bks Agar-agar powder putih
  3. 1 liter Susu cair, atau opsi lainnya
  4. 1 liter Air + susu fullcream
  5. Susu/coklat kental manis untuk topping
  6. Fruit cocktail untuk topping (opsional)
  7. Beberapa macam pasta buah, sesuai selera

Cara Membuat Puding Rainbow

  1. Campurkan agar-agar powder dan gula pasir kedalam susu cair dalam sebuah panci, opsi lain untuk susu cair adalah kita membuatnya dari air biasa dicampur dengan susu fullcream.
  2. Aduk-aduk agar semua bahan tercampur merata sambil dipanaskan diatas kompor dengan api sedang sampai mendidih.
  3. Angkat campuran agar-agar/puding dan bagi menjadi beberapa bagian, jika kita menggunakan 4 macam pasta maka campuran agar-agar kita bagi 4 dan masing-masing berilah pasta buah secukupnnya.
  4. Misalkan disini kita menggunakan pasta stroberi, pandan, jeruk dan anggur.
  5. Ambil cetakan, tuang salah satu warna/rasa kedalam beberapa cetakan sekaligus. Biar cepat, masukkan sebentar kedalam freezer untuk membantu penggumpalan.
  6. Keluarkan lagi cetakan yang kita taruh kedalam freezer, tuangkan puding dengan rasa yang berbeda, masukkan lagi sebentar ke freezer dan ulangi untuk warna lainnya hingga didapat beberapa lapisan dengan warna yang berbeda.
  7. Jika sudah selesai, masukkan kedalam lemari es biar puding yang kita buat menggumpal dengan sempurna.
  8. Untuk penyajiannya, keluarkan puding dari cetakan dan beri topping fruit cocktail atau buah segar lainnya.
  9. Siram dengan susu/colkat kental manis agar terlihat cantik dan menambah rasa manis tentunya.

Resep Membuat Asinan Buah Khas Bogor Segar Dan Mantap

Asinan buah merupakan jajanan khas kota Bogor yang memiliki citarasa pedas, asam dan menyegarkan. Penggunaan cabai dalam jumlah banyak membuat sinan buah begitu pedas, namun walau begitu tak menyurutkan hasrat seseorang untuk menikmatinya. Terutama untuk pecinta makanan pedas, rasanya kurang mantap apabila kadar kepedasannya biasa-biasa saja.

Asinan buah sebenarnya tidak memiliki aturan pasti mengenai bahan utama yang dipergunakan. Segala jenis buah yang memungkinkan dapat dijadian asinan, seperti mangga, salak, kedondong, jambu, apel, nanas, mentimun dan lainnya. Namun yang paling umum dijadikan asinan adalah mangga, kedondong, salak, nanas dan bengkuang. Kalian bisa mengkreasikan sendiri untuk bahan asinan, selama memungkinkan kenapa tidak coba bereksperimen ?

Resep dan Cara Membuat Asinan Buah Khas Bogor

Resep Membuat Asinan Buah Khas Bogor
Ilustrasi : www.wego.co.id
Asinan buah khas kota Bogor tidaklah sulit dibuat, tak ubahnya seperti membuat rujak buah namun proses dan bahan yang diperlukan sedikit berbeda. Berikut adalah bahan bahan yang diperlukan beserta tata cara pembuatannya yang terbilang mudah.

Bahan-bahan Membuat Asian Buah

Buah-buahan seperti kedondong, mangga mengkal, nanas, timun, bengkuang dan lainnya, porsi disesuaikan dengan selera. Potong dengan ukuran sesuai selera.

Bumbu Kuah

  1. 100 gram Gula pasir
  2. 10 buah Cabai merah besar, haluskan
  3. 10 buah Cabai rawit, haluskan
  4. 1 sdm Asam jawa
  5. 2 sdm Cuka masak
  6. 2 sdm Garam dapur
  7. 1500 ml Air

Cara Membuat Asinan Buah Segar

  1. Didihkan air dan  masukkan gula pasir, cabai merah dan cabai rawit halus, garam dan asam jawa.
  2. Masak hingga gula dan asam jawa larut, angkat dan biarkan hingga dingin.
  3. Setelah dingin pindahkan kedalam wadah plastik dan barulah bubuhkan cuka.
  4. Masukkan buah-buahan yang telah dipotong-potong.
  5. Asinan buah dapat langsung dinikmati, tapi untuk mendapatkan citarasa yang lebih enak sebaiknya dibiarkan dulu semalaman dan besoknya baru dihidangkan.
Pada proses pembuatan kuah asinan, cuka harus dimasukkan paling akhir saat kuah sudah dipindahkan kedalam wadah plastik. Maksudnya, jika kalian menggunakan panci aluminium untuk merebus kuah asinan maka pemberian cuka dapat merusak panci aluminium kalian. Maka dari itu, pemberian cuka dilakukan paling akhir pada wadah plastik.

Resep dan Cara Membuat Tempe Goreng Tepung Renyah dan Kriuk

Tempe merupakan makanan sejuta umat yang digemari oleh semua lapisan masyarakat di negara kita. Rasanya yang lezat plus harganya yang sangat terjangkau membuat tempe begitu populer baik sebagai makanan ringan maupun sebagai lauk teman makan nasi. Hingga saat ini telah banyak makanan olahan tempe, mulai dari masakan tradisional sampai masakan modern sekalipun seperti steak tempe dan lain sebagainya. Salah satu yang paling populer adalah tempe goreng tepung kriuk. Cara membuat tempe goreng tepung kriuk yang satu ini cukup mudah, simak terus ya!

Resep Tempe Goreng Tepung Gurih
gambar : grosirkeripiktempe.blogspot.com
Makanan yang terbuat dari kedelai ini kaya akan gizi dan mengandung banyak zat yang dibutuhkan oleh tubuh. Kandungan gizi tertinggi yang terdapat pada tempe adalah protein nabati yang sangat baik bagi tubuh terutama untuk anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan. So, bagi kalian yang masih dalam masa pertumbuhan jangan malu makan tempe ya, tempe itu bergizi dan juga bergengsi lho. Di Amerika sana, konon tempe semakin populer sebagai sumber protein yang menyehatkan.

Itu tadi sedikit intro mengenai tempe, dan olahan kita kali ini adalah tempe goreng tepung spesial ala Qudapan. Resep tempe goreng tepung renyah kita kali ini sebenarnya tidak terlalu aneh ya, sebab jika melihat resep-resep yang sering digunakan untuk membuat tempe goreng tepung ya memang begitu-begitu saja. Mungkin yang berbeda adalah cara penyajiannya serta cara menggorengnya saja, ada yang dibuat tempe mendoan dan ada juga yang dibuat garing sehingga renyah dan keriuk.

Resep Tempe Goreng Tepung Renyah dan Gurih Ala Qudapan

Sebagai penggemar cemilan, sebenarnya saya lebih suka sama tempe goreng yang renyah. Bagi saya rasanya lebih gurih dan bisa bertahan lebih lama sehingga bisa bikin banyak untuk stok dan bisa dinikmati kapan saja. Tapi semua tergantung selera juga ya, jika mau sedikit basah maka jangan sampai terlalu lama menggorengnya.

Bahan-bahan Resep Tempe Goreng Tepung Renyah

  1. 250 gr tempe atau 2 papan ukuran sedang
  2. Minyak yang banyak untuk menggoreng

Bahan Adonan Tepung

  1. 100 gr tepung beras
  2. 50 gr tepung sagu
  3. 1 btr telur
  4. 3 siung bawang putih, haluskan
  5. 1 sdt garam
  6. 1 sdt ketumbar bubuk
  7. 1 sdt penyedap rasa (opsional)
  8. air secukupnya

Cara Membuat Tempe Goreng Tepung Kriuk dan Gurih

  1. Satu papan tempe dibagi dua, kemudian iris setipis mungkin agar lebih cepat garing nantinya.
  2. Campurkan semua bahan adonan tepung, beri air secukupnya dan aduk rata.
  3. Panaskan minyak yang banyak dan pastikan benar-benar panas agar tempe bisa garing.
  4. Celup tempe kedalam adonan tepung, goreng hingga tempe garing dan matang kecoklatan.
  5. Setelah matang, angkat dan tiriskan. Jika bikin banyak, tunggu tempe dingin dulu baru masukkan kedalam wadah seperti toples biar tahan lama.